Kategori

Selasa

5 Game Online Terlaris 2012 Di Indonesia

Survei mengatakan dari sabang sampai merauke, bahwasanya 5 game online yang merajai dan terlaris di Indonesia di lihat dari banyaknya pemain, keaktivan online, dan tersedianya game tersebut di warnet2 metropolitan sampe ke pelosok - pelosok desa, hingga para pemain rumahan dalam 5 bulan terakhir di tahun 2012! antara lain yaitu :


5. Point Blank

   Point Blank Indonesia merupakan game taktis perang (tactical first-person shooter - FPS) yang dikembangkan oleh Zepetto dan dipublikasikan oleh NCsoft. Diedarkan di South Korea, Thailand, Indonesia, dan Russia.
     Game yang banyak peminatnya khusunya kaum cowok, di mana game tersebut menyuguhkan permainan dengan kerja team dan kekompakan, saling berhadapan antara dua team dalam satu room permainan. Walau pun game tersebut banyak kekurangan seperti munculnya banyak bug dan cheater, tapi peminatnya masih ramai sekali, dan hampir di setiap net di seluruh Indonesia menyuguhkan game tersebut. Sungguh game yang sukses dan dapat simpatik dari kaum anak-anak, remaja, dewasa dan bahkan kaum orang tua.


4. DotA

     Game Online DotA ini paling banyak diminati di Indonesia dan bahkan di berbagai negara lainnya. Permainan dengan basic strategi dalam sebuah map pada satu room dengan dua team yang saling berhadapan untuk mempertahankan benteng dan menghancurkan pertahanan masing-masing dari kedua team yg berhadapan. Bisa dikatakan game online DotA ini sendiri mengalahkan kepopuleran dari game aslinya yaitu Warcraft. DotA sebenrnya hanya bagian dari game Warcraft, tapi DotA nya sendiri malah lebih Populer.  Game ini di minati oleh semua kalangan yang menyukai startegi pertempuran.


3. Perfect World

     Perfect World adalah sebuah permainan 3D MMORPG yang berdasarkan pada Mitologi Cina, yang berada pada sebuah dunia bernama Pangu.yang dikembangkan oleh Beijing Perfect World. Permainan ini telah dirilis dalam beberapa versi di beberapa negara.
Perfect World berfokus pada terbang, dan banyak struktur bangunan dan area yang melayang. Permainan ini mempunyai siklus siang-malam dan cerah ke hujan, membuat pemandangan yang berbeda pada area tertentu tergantung waktu.
     Game ini terbilang cukup lama dirilis, dimana banyak dimaikan kaum cowok, bahkan juga kaum cewek juga banyak memainkan game online ini. Ketertarikan dengan fantasi membuat game ini sangat di minati di Indonesia khusunya kalangan remaja dan dewasa, bahkan orang tua juga ada yang memainkan game ini. Sudah banyak di temukan di warnet-warnet. Game produk Cina yang sukses di Indonesia.

2. RF Online

     Game RF ini dirilis pada tahun 2006 yang lalu, game ini sangat populer hingga sampai sekarang. Permainan game ini di dasarkan pada 3 bangsa antara lain, Belato yaitu bangsa manusia genius dengan peralatan tempur bisa menaiki robot ( MAU), Cora yaitu bangsa manusia penyihir dengan kekuatan magic yang di bantu makhluk seperti animus, dan Acretia yaitu bangsa robot yang menggunakan kekuatannya teknologi canggihnya untuk menghancurkan manusia untuk menguasai wilayah tambang. 3 bangsa tersebut saling berperang untuk memperebutkan satu wilayah yang cukup potensial menghasilkan gem dengan cara di tambang, daerah Crag mine!  Seperti halnya dunia nyata, tiap bangsa juga memiliki Presiden yang diangkat melalui pemilihan yang di sebut Archon. Sungguh game yang menarik hingga saat ini. Di Indonesia sekarang banyak bermunculan RF Privat Server, karena banyaknya pecinta RF yang masih setia untuk memainkan game ini.


1. Atlantica Online

     Game strategi ini saat pertama kali muncul di Indonesia langsung booming, Game dengan basic turn phase adalah sebuah free to play 3D massively multiplayer online role-playing game (MMORPG) yang dikembangkan oleh perusahaan asal Korea Selatan NDOORS Corporation. Selain di negara asalnya, Atlantica Online juga sudah tersedia dan sukses di beberapa negara lain seperti Amerika Serikat, Jerman, dan Cina, dan Indonesia. Game ini sendiri mengambil tema sejarah bumi yang dimodifikasi dengan nuansa elemen steampunk.
     Game yang menghadirkan tingkat strategi yg cukup komplet dan karakter permainan dapat di set oleh pemain dengan sedemikian rupa. Map yang luas dan banyak menghadirkan pemandangan yang lumayan bagus dari seluruh dunia. 
     Dunia Atlantica mencerminkan peta dunia yang asli dengan tambahan elemen fantasi di sana-sini. Pemain akan menemukan negara seperti Jerman dan China dengan kota seeprti Munich, Moscow, dan Sapporo di dalam game. Meskipun begitu, tetapi secara geografis dan waktu akan dimodifikasi sedemikian rupa sehingga lebih sesuai dengan tema game dan menarik untuk dimainkan. Seperti Roma dipresentasikan pada masa Roman Empire, tetapi Kerajaan Inggris sudah dalam keadaan merdeka, dan Kerajaan Ottoman masih berkuasa di Turki, Asia Tenggara dipenuhi kerajaan India sebelum pengaruh barat masuk, dan Amerika Utara masih pada masa Revolusi Industri.
     Sekarang kita akan melihat terlebih dahulu seperti apa sih Atlantica Online itu sebenarnya dan perbedaan apa yang bisa kita temui nanti di dalam game ini dibandingkan dengan MMORPG lain yang sudah ada di pasar game online kita saat ini. hingga sekarang bahkan sampai di seluruh dunia, Dan ternyata Atlantica benar-benar berjaya di Indonesia, banyak pemain dari semua kalangan yang menyukai game ini.












2 komentar:

  1. click now What I have constantly told men and women is that when evaluating a good online electronics store, there are a few components that you have to remember to consider. First and foremost. click here to investigate you would like to make sure to get a reputable and in addition. click here to find out more reliable retailer that has enjoyed great testimonials and classification from other customers and marketplace leaders. This will make certain you are getting along with a well-known store that provides good assistance and help to their patrons. Many thanks for sharing your opinions on this site. click here to read

    BalasHapus
  2. nice post gan :) semoga makin jaya

    numoang coret-coret ya
    http://www.originalmobileshop.com
    cari gadget dan keperluannya di sini aja. banyak diskon dan hadiah menarik lainnya

    Thx ya min, di tunggu kunbal nya agan agan

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan coment bermanfaat dari artikel diatas, budayakan membaca sebelum bertanya. Terima kasih!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...