Kategori

Rabu

Beginilah Kegiatan Gamers Indonesia Saat Liburan Sekolah

Wajah gamers sejati yang menggila!
Siapa yang tidak kenal dengan para gamers Indonesia yang sangat kreatif dan sangat gila karena tidak kenal waktu dalam memainkan game kesukaannya. Disini Monster-Bego menelusuri langsung kehidupan malam di warnet dimana saat liburan sekolah seperti ini. Bisa dikatakan gila, karena hampir ada beberapa orang player yang tiap malam memainkan game dan tidur pada warnet-warnet malam tersebut.

Kebersamaan yang menyenangkan dalam kekeluargaan!
Gamers ini sangat terobsesi dan menggilai game tertentu hingga rela menghabiskan uang ribuan hingga jutaan rupiah demi character yang mereka mainkan dan mereka banggakan. Kesenangan seorang gamers sejati ini bisa berlangsung dalam kurun 5 tahun s/d 10 tahun karena kecanduan mereka terhadap game. Tetapi untuk yang sudah kecanduan sangat berat terhadap game, hal ini bisa merubah tatanan hidupnya dimana mereka akan lupa dengan kehidupan sosial yang nyata, namun mereka akan merasa lebih hidup dalam dunia maya dalam game & kegiatan internet online mereka.

Daftar game online paling populer
Berikut daftar game online paling populer versi Monster-Bego yang biasa dimainkan oleh para gamers Indonesia saat ini :

1. Point Blank



2. RF online



3. Atlantica Online



4. Dota



5. Lost Saga


Percakapan dengan gamers
Salah satu player coba kita tanyakan tentang kesan yang mereka rasakan saat bermain dan menjadi gamers sejati tersebut, yaitu :
Monster-Bego :  "Kepuasan apa yang diperoleh saat bermain game?"
Player : "Kesenangan yang tidak ada tandingannya jika bisa mengalahkan musuh atau saat character telah menjadi dewa dan tak terkalahkan"
Monster-Bego : "Berapa jam anda memainkan game di warnet kesayangan anda, berapa jam minimal memainkan game tersebut dan berapa jam maksimal memainkan game tersebut? dalam satu hari saja!"
Player : "Saya memainkan minimal 5 jam/hari dan saya akan memainkannya kalau ada waktu lebih maksimal yaitu antara 9jam s/d 10jam dalam satu hari."
Monster-Bego :"Dalam satu minggu, berapa kali anda pergi ke warnet bermain game?"
Player : "Saya pergi ke warnet dengan teman-teman sebanyak 5 hari berada di warnet dalam satu minggu."
Monster-Bego : "Biasanya jam berapa anda berada di warnet dalam 5 hari tersebut?"
Player : "Paling sering adalah malam hari sekitar jam 7 malam sampai pagi."
Monster-Bego : "Apakah hal tersebut tidak mengganggu kegiatan sekolah atau pekerjaan anda?"
Player : "Tidak, karena hal tersebut bisa saya antisipasi, dan pergi bekerja walau dengan rasa ngantuk yang berat, namun saya masih bisa mengikuti dan melakukan pekerjaan dengan baik!"
Monster-Bego : "Itu untuk anda, tapi bagaimana dengan teman lainnya.yang masih bersekolah?"
Player : "Iya, kadang memang untuk yang besekolah mereka ada yang bisa memanajemen waktunya dalam memainkan game dan kegiatan sekolah, namun ada juga player yang masih sekolah tanpa bisa mengatur waktu akhirnya tidak bisa naik kelas atau prestasi belajarnya menurun."
Monster-Bego : "Game apa yang paling sering anda mainkan?"
Player : "Game Point Blank Indonesia."

Kesimpulan 
Begitulah perbincangan Monster-Bego dengan salah satu player yang sangat menggilai game Point-Blank. Di sini saya menyimpulkan bahwa ada dampak yang negatif ditimbulkan oleh game online ini, yaitu pada kalangan pelajar, antara lain :
  1. Pelajar sering lupa dengan kegiatan utamanya yaitu sebagai siswa, dan lebih mementingkan game diatas segalanya.
  2. Pelajar kurang bisa mengatur waktu dalam bermain game sehingga mengakibatkan prestasinya turun atau sampai tidak naik kelas.
  3. Lupa dalam menjaga kesehatan sehingga membuat mereka jatuh sakit karena aktivitas ngegame yang overdosis
  4. Kurangnya perhatian orang tua.
Namun jika anda sebagai gamers sejati alangkah baiknya anda bisa untuk mengatur waktu, dan ngegame sesuai dengan porsinya karena Monster-Bego juga seorang gamers.

Suasana dalam warnet
Berikut ini adalah para gamers disebuah warnet yang ada di lokasi Wendit Timur - Mangliawan, Pakis, Malang. Mereka termasuk adalah player-player yang mampu untuk mengatur waktu, berikut penampakannya :


Sangat menyenangkan kebersamaan seperti ini (lihat gambar diatas), semua bisa dilakukan dan bisa dihidupkan dengan game online, namun ingatlah untuk gunakan waktu dalam hidup sebaik-baiknya dan aturlah waktu agar hidup kita lebih baik. Bagaimana menut anda, apakah mereka gamers sejati yang sangat gila dengan game atau apalah!, katakan sesuatu menurut anda!..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan coment bermanfaat dari artikel diatas, budayakan membaca sebelum bertanya. Terima kasih!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...