Laman

Selasa

Jalur Setapak Paling Mengerikan & Paling Berbahaya di Dunia

Jalan Paling Berbahaya di Dunia
Huayin - Jalur setapak adalah jalan kecil hanya bisa dilewati dengan berjalan kaki. Bayangkan jalur sekecil itu menempel di gunung dan tanpa pengaman kecuali rantai sebagai pegangan. Jalur yang bernama Hua Shan Trail ini ada di China. Ngeri!

Dari Toptenz.net, Senin (7/1/2013), rute paling ngeri untuk dijelajah dengan sepasang kaki ada di Hua Shan Trail, Gunung Hua Shan, Kota Huayin, Provinsi Shaanxi, China. Gunung ini menjadi salah satu dari 5 gunung paling megah di China.

Hua Shan Trail ini merupakan deretan kayu yang sambung-menyambung
Dengan kemegahannya, banyak wisatawan yang ingin mendaki gunung batu ini. Sebenarnya, ada jalur kereta gantung yang akan mengantar wisatawan ke puncak paling tinggi. Namun ada juga wisatawan yang tak mudah puas dengan perjalanan sederhana. Maka mereka mendaki gunung melalui jalur paling berbahaya di dunia.

Jalur yang bernama Hua Shan Trail ini merupakan deretan kayu yang sambung-menyambung. Saat makin curam, deretan kayu ini digantikan dengan tangga besi yang tertanam di gunung. Jalur kayu ini berada di ketinggian yang cukup serius. Ditambah lagi, jalur ini lebarnya tidak lebih dari 30 cm.

Tak ada pagar pengaman bagi wisatawan yang ingin menelusuri jalur ini. Anda hanya harus menyewa perlengkapan keamanan naik gunung sebelum memasuki Hua Shan Trail. Di jalur ini, rantai jadi satu-satunya pegangan yang membuat Anda tidak terjatuh ke dasar gunung.

Dengan perlengkapan naik gunung, Anda pun bisa meniti jalur kayu sambil menempelkan badan ke gunung agar tidak terjatuh. Juga, jangan sampai pegangan ke rantai terlepas, kecuali Anda menggunakan tali yang bisa disangkutkan ke rantai.

Turis mengetes adrenalin
Jalur Paling Berbahaya di Dunia
Rute yang paling berbahaya dinamakan Changong Zhandao. Rute ini tidak datar melainkan vertikal. Tidak juga terbuat dari kayu, tapi terbuat dari besi. Besi-besi tersebut disusun vertikal seperti tangga. Karena hanya muat untuk satu orang, jika orang paling atas terpeleset, maka orang bawahnya pun akan ikut terpeleset.

Menurut desas-desus sekitar, ada sekitar 100 orang yang meninggal karena kecelakaan di rute tersebut setiap tahunnya. Namun pihak pengelola tidak memiliki catatan resmi tentang kecelakan-kecelakaan tersebut. Jalur ini berada di puncak tertinggi dan terindah di antara puncak lainnya. Pemandangan yang tersaji dari puncak South Peak akan sangat indah, setara dengan perjuangan menuju ke sana.

1 komentar:

Silahkan tinggalkan coment bermanfaat dari artikel diatas, budayakan membaca sebelum bertanya. Terima kasih!